Peduli Lingkungan ‘Guji Gronk’90 Sebar Ribuan Pohon Hias ke Warga

Jakarta, Buletinnusantara –
Wadah Sosial Kemasyarakatan atau yang lebih dikenal dengan “GUJI GRONK 90” adakan penghijuan lingkungan. Hal ini dengan mendatangkan sejumlah 1.950 pohon dengan berbagai jenis yakni pohon Ganda Rusa Putih, pohon Melati Jepan, pohon Pucuk Merah, pohon Sutera Bombai, pohon Taiwan Beauty, pohon Widalia, pohon Patah Tulang, dan pohon Ruellia Unggu.

Perwakilan Wadah Sosial Kemasyarakatan, Muhidin saat ditemui awak media mengatakan, kami pada sebelumnya telah melayangkan surat kepada Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota, pada bulan Oktober 2020 kemarin

“Alhamdulillah sekarang telah datang sebayak 1.950 pohon dengan berbagai jenis, adapun tujuan kami (Guji Gronk’90) untuk meningkatkan penghijauan lingkungan kami,” kata yang akrap disebut Bang Deden pada Sabtu (21/11) siang tadi.

Deden juga menambahkan, ribuan pohon yang telah kami datangkan nanti nya akan kami berikan kepada masyarakat diwilayah kami.

“Warga dari RT 001,002, 003 yang da di RW 02, Kelurahan Duri Kepa, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Bara, telah datang dan mengambil untuk dirawat pohon tersebut dan dipelihara pada halaman rumah masing-masing,” tambah Deden.

Ditempat yang sama, Wakil Bendahara RT 002, Elly mengatakan dalam kegiatan yang diinisiasi oleh ‘GUJI GRONK’90 ini adalah langkah baik dan perlu diapresiasi serta mendapat dukungan dari pemerintah setempat.

“Kami sebagai perangkat kepengurusan RT 002/02 sangat mengacungi jempol dan mendukung penuh atas kinerja wadah sosial kemasyarakatan atau rekan-rekan ‘Guji Gronk’90’ karena mereka sangat peduli sekali terhadap lingkungan menjadi hijau dan tertata rapi,” ujar yang akrab disapa Bang Jali.

Salah seorang warga tingggal di RT 002/02, Yati (43) juga mengungkapkan bahwa pemberian pohon ini baru pertama kali terjadi.

“Alhamdulillah, saya merasa senang dan bersyukur atas apa yang telah diberikan oleh ‘Guji Gronk’90, hal ini baru pertama kali nya dan saya akan rawat tanaman ini dengan sebaik-baiknya,” ungkapnya dengan tersenyum dan penuh semangat.[]Aris.PJ

Baca Juga
Komentar
Loading...