BULETIN , Wakil Ketua , KH Syahril Rumluan mengatakan, bahwa Ketua Umum KH adalah sosok ulama kiai dan pemimpin yang sangat peduli dengan umat, khususnya warga dan pengurus NU di semua tingkatan. “Apalagi dengan NU Timur, sangat perhatian,” ujarnya kepada Buletin Nusantara di Gedung PBNU, Rabu (6/10)

Menurutnya, dengan kecerdasan dan kealiman Kiai Said serta peduli terhadap pengembangan dan kemajuan organisasi NU, maka penting sekali untuk menjadi perhatian dan pijakan untuk memilih pemimpin masadepan. “Saya berharap NU di bawah kepemimpinan Kiai Said priode ketiga akan lebih baik dan lebih berkembang lagi,” tegasnya

Karenanya, lanjut Syahir, tidak ada pilihan lagi kecuali tetap mempertahankan dan memilih Kiai Said dalam ajang NU di Lampung nanti. “Semoga Kiai Said terpilih lagi,” harapnya

Sedangkan bicara masalah prestasi Kiai Said selama awal menjabat sampai hari ini, sudah banyak sekali, terbukti sudah banyak prestasi yang telah diberikan untuk kemajuan NU. “Selama NU di pimpin Kiai Said akan terus maju dan berkembang,” pungkasnya. (hud)