Lurah Duri Kepa, Restui Bulan Bakti Karang Taruna Ambil alih Penyemprotan Disinfektan di Tingkat RT/RW

Jakarta, Buletinnusantara – Dalam rangka kegiatan Bulan bakti Karang taruna pada masa pandemi ini ikut serta dalam upaya pencegahann virus Corona melakukan penyemprotan cairan disinfektan diwilayah Duri Mas RT 004, RW 010, Kelurahan Duri Kepa, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (6/01).

Ketua Karang Taruna, Sutono Satiri mengungkapkan, penyemprotan cairan disinfektan sekaligus himbuan yang disampaikan oleh Karang taruna kepada warga masyarakat agar tidak berkumpul, berkerumun sebagai upaya pencegahan penularan Covid-19 tersebut.

“Bukan hanya sterilisasi dengan penyemprotan cairan disinfektan, kami himbau pada warga, untuk taat protkol kesehatan, terutama tidak berkrumun demi pencegahan wabah yang masih menjadi pandemi ini,” kata Sutono Satiri.

Terpisah, Lurah Duri Kepa, Marhali S.sos dalam keterangannya melalui pesan singkat, mengatakan Karang Taruna, Tiga Pilar Kelurahan Duri Kepa FKDM, LMK Perangkat RT/RW, dan Dasawisma, secara bersama-sama melakukan kegiatan sosial, sterilisasi wilayah cegah penularan Covid-19 dengan memberikan Himbuan adaptasi kebiasaan baru dengan 4M.

“Keputusan Gubernur DKI Jakarta No.1295 tentang PSBB masa transisi, sebagai upaya pemulihan, sterilisasi wilayah aman dari penyebaran dan penularan Covid-19 wilayah di wilayah Kelurahan Duri Kepa dengan tetap melaksanakan himbauan serta Edukasi, oleh Tiga Pilar, FKDM, LMK, Daswisma dan perangkat RT/RW. kepada warga masyarakat tentang 4M, memakai masker, mencuci tangan dengan sabun di air mengalir, menjaga jarak dan menghindari kerumunan,” tandasnya. []Aris.PJ

Baca Juga
Komentar
Loading...